Rabu, 09 Juni 2010

SABTU, 08 MEI 2010

XI + I = X
Trik ini disubmit oleh Wiqoyil Islama, peserta The Battle of Wikumagic February 2010 kategori Honorable Mentions


Effect:

1. Magician mengontrol pikiran sukarelawan untuk memilih kartu sesuai keinginan magician.

2. Magician merubah tulisan pada kartas yang telah ditulisi sukarelawan.



Props:
1. Empat lembar kartu berisi tiga persamaan salah dan satu persamaan XI + I = X.

2. Sebuah amplop yang memiliki dua ruang (atas dan bawah). Amplop ini dapat anda buat sendiri.

3. Dua lembar kertas. Satu lembar kosong dan satu lembar yang lain bertuliskan “anda telah memilih kartu yang benar, hanya saja anda membacanya secara terbalik” (kita bisa sebut ini prediksi).



The Envelope:
Guntinglah kertas menjadi bentuk kerangka amplop seperti pada gambar. Rekatkan setiap sisi amplop dengan lem kertas. Masukkan amplop berisi prediksi ke ruang bawah amplop lalu tutup bagian bawah amplop dan rekatkan dengan lem kertas.



Act:

1. Pilihlah seorang sukarelawan secara acak dari penonton.

2. Mintalah sukarelawan menulis sebuah kalimat pada kertas kosong yang telah anda persiapkan dan jangan beritahukan isi kalimat tersebut pada siapapun. Msukkan kertas tersebut ke dalam ruang atas amplop yang telah anda persiapkan. Letakkan amplop di tempat yang dapat dilihat semua penonton.

3. Letakkan keempat kartu yang telah anda persiapkan di atas meja secara facedown, persilakan sukarelawan memilih dua kartu yang diinginkan. Jika diantara dua kartu yang dipilih terdapat XI + I = X, maka gunakan kartu tersebut untuk langkah selanjutnya. Jika tidak, singkirkan kartu tersebut dan lanjutkan kartu sisanya untuk langkah selanjutnya.

4. Ulangi proses seperti langkah 2, intinya, buat agar sukarelawan memilih XI + I = X.

5. Katakan pada sukarelawan bahwa anda telah mempersiapkan tiga lembar persamaan yang salah dan selembar yang benar. Buka kartu yang telah disingkirkan dan tunjukkan pada semua penonton bahwa persamaan yang dibuang tiga-tiganya adalah persamaan yang salah.

6. Buka kartu yang tersisa (XI + I = X) dan tunjukkan. Penonton akan kecewa ketika mengetahui bahwa persamaan tersebut juga salah.

7. Katakan pada penonton bahwa kesalahan tersebut adalah bagian dari pertunjukkan. Ambil amplop dan gunting bagian bawahnya dan keluarkan prediksi anda. Tanyakan pada sukarelawan kalimat apa yangtelah dia tulis (penonton mengira kertas yang anda keluarkan adalah kertas yang tadi ditulisi sukarelawan), lalu minta sukarelawan untuk membacakan kertas prediksi anda (“anda telah memilih kartu yang benar, hanya saja anda membacanya secara terbalik”). Sukarelawan akan terkejut begitu melihat tulisannya berubah. (XI + I = X berarti X = I + IX jika dibaca secara terbalik).

8. Tutup pertunjukkan anda dengan applaus dari penonton.



Oleh:

Nama : A. Wiqoyil Islama
Alamat : Kertosono, Nganjuk, Jawa Timur
Lahir : 29 Oktober 1991
Type : Cardician

Tidak ada komentar: